Posted by : Unknown Wednesday, May 15, 2013

 

Bahasa Arab merupakan bahasa yang berasal dari jazirah arab. muncul sebagai bahasa pertama yang ada dalam peradaban manusia, bahasa Arab memiliki karakteristik tersendiri. Namun, mengapa di zaman yang semaju ini, ternyata masih banyak masyarakat yang belum dapat berbicara bahasa Arab dengan fasih. Ini dikarenakan masyarakat belum tahu seberapa pentingnya Bahasa Arab dalam kehidupan sehari-hari. Padahal secara tidak langsung, kita selalu memerlukan keterampilan dalam berbahasa Arab. Jadi, mengapa bahasa Arab itu penting dalam kehidupan sehari-hari?. berikut ini hal yang memerlukan bahasa Arab dalam keseharian kita :

  1. Membaca Al-Qur'an
        Dalam al-qur'an pasti meggunakan bahasa Arab, juga berisi seluruh penjelasan tentang kehidupan di alam ini, mulai dari kisah ssebelum adanya kehidupan hingga setelah kematian. Maka, bila kita tidak memiliki kemampuan berbahasa Arab, maka kita tidak akan mengerti, memahami, serta mengamalkan isi al-qur'an dengan baik.

  2. Pendidikan
        Kini, tidak hanya negara maju seperti Amerika dan Australia yang menjadi negara destinasi para mahasiswa nasional. Tapi, juga negara asia timur tengah yang juga unjuk gigi dalam kualitas pendidikannya. Karena saat menuntut ilmu di rumah orang membutuhkan kemampuan berbahasa yang fasih. Maka kita harus mengembangkan kemampuan berbahasa kita. Jika kita bersekolah di negara Asia timur tengah maka kita harus mengembangkan kemampuan berbahasa Arab kita. Jika tidak, maka kita tidak dapat menuntut ilmu dengan maksimal karena kendala bahasa.
  3. Ibadah
       Ibadah adalah faktor utama dalam suatu agama, Layaknya agama Islam. Islam muncul di jazirah arab yang otomatis agama Islam juga menggunakan bahasa arab dalam bentuk ibadah apapun. Bila kita tidak dapat berbahasa Arab ddengan baik. maka percuma saja kita beribadah. Kita tidak mengerti apa yang kita ucapkan untuk mengagungkan tuhan kita.

  Dari fakta di atas, maka sudah jelas seberapa pentingnya bahasa Arab bagi kita. Tanpa bahasa arab tidak akan ada bahasa lain. Karena bahasa Arab adalah bahasa pertama yang muncul di peraaban manusia.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Welcome to My Blog

Popular Post

Follow Admin

Pages

Powered By Blogger
Powered by Blogger.

Category

- Copyright © SMP Progresif Bumi Shalawat Language Class -Robotic Notes- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -